Cari Artikel Lainnya

Gareth Bale Pertimbangkan Keluar Inggris

Gareth Bale, performa nya sejak awal musim ini memang sangat eksplosive. Kecepatan dan kematangan dribble bola membuat kesimbangan di sisi kiri Totenham Hotspurs. Saya memimpikannya berseragam Arsenal, tim idola saya. Tapi, harapan sedikit pudar membaca artikel berita bahwa Gareth Bale Pertimbangkan Keluar Inggris.
==========================================
Mampu mencetak hattrick ke gawang juara LC musim lalu, Inter Milan, di babak penyisihan grup Liga Champion, Oktober lalu, membuat nama Gareth Bale menjadi bahan pembicaraan di sejumlah media internasional. Beberapa klub raksasa daratan Eropa dikabarkan tengah antri untuk memboyong winger berusia 21 tahun itu. Inter Milan, Barcelona, Real Madrid menjadi klub peminat winger asal Wales tersebut.

Menanggapi ketertarikan tersebut, Spurs langsung memagari Bale dengan memberikannya perpanjangan kontrak hingga empat setengah tahun ke depan, dan Bale pun sepakat dengan penawaran tersebut.

Akan tetapi, bukan berarti Bale tidak memiliki rencana untuk pindah ke Liga lain, khususnya Liga-liga besar di daratan Eropa. Dengan alasan untuk mengasah pengalamannnya, eks pemain Southampton itu mengaku siap bermain di luar Liga Inggris.

Berbicara pada harian Spanyol, AS, Senin (4/4), Bale mengungkapkan, "Kamu tidak akan pernah tahu, tapi saya tidak pernah takut untuk bermain di luar Inggris. Jika ada tawaran bagus yang datang, maka kamu harus benar-benar mempertimbangkan hal itu. Saya pergi dari rumah pada usia 15 tahun. Jika saya pergi dari Liga Inggris, saya akan belajar bahasa lain. Saya akan mengenal orang-orang baru, mengenal negara baru. Saya akan tumbuh sebagai orang baru."

"Tidak banyak pemain Inggris yang bermain di luar negeri, karena Liga Inggris sudah cukup kuat. Tapi, sekarang di Liga Spanyol ada Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi," sambung Bale.

Ketika ditanya soal ketertarikan sejumlah klub Eropa, Bale mengjawab, "Saya tidak mau berpikir soal itu terlebih dahulu. Rekan=rekan setim saya terus menggoda saya soal rencana masa depan saya. Tapi, saya masih belum memutuskan. Saya memiliki karier sepak bola yang luar biasa di Tottenham Hotspur."


Source:detik.com

Artikel Serupa:

Cari Artikel dari Google: